Travis Takut Terbang, Blink 182 Belum Mau ke Jakarta
Lewat dunia maya, pecinta Blink 182 mempublikasikan poster konser band trio Blink 182 di Jakarta. Dalam poster tersebut Blink 182 direncanakan tampil di ibukota pada 2010. Tak tanggung-tanggung siapa sponsor dan promotor konser tersebut pun telah tercantum. Nama promotor Java Musikindo dibawa-bawa serta. Aslinya, poster tersebut tak benar adanya.
"Mereka bikin petisi di Twitter juga di situs kita. Tapi yang jelas poster itu bukan kita. Belum ada konfirmasi Java Musikindo untuk bawa Blink 182," ujar bos Java Musikindo, Adrie Subono kepada detikhot via ponselnya, Kamis (17/12/2009). Kenyataannya, Adrie telah mengajukan rencana konser kepada Blink 182. Tom DeLonge cs mengaku tertarik sayang sang drummer masih trauma akibat kecelakaan pesawat yang dialami beberapa waktu lalu. Travis belum berani terbang jauh. Apalagi baru-baru ini sahabatnya yang lolos dari maut karena kecelakaan tersebut, DJ AM baru saja meninggal akibat over dosis. "Bukannya nggak mau datengin mereka. Band laku kayak gitu pasti diusahain banget. Masih takut," tutur Adrie. Walau poster bohong dengan membawa-bawa nama besar usahanya direkayasa, Adrie mengaku senang. Ia merasa dipercaya pecinta musik bisa mendatangkan band-band manca negara ke tanah air.
0 komentar:
Post a Comment